HUT PDI Pejuangan ke 50, DPD PDI Pejuangan Kaltim Ingin Hadiahi Kemenangan Pemilu 2024
Samarinda, biwara.co – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan yang ke 50 tahun jatuh pada Selasa (10/01/2023). Yang mana sebanyak 12 ribu Satuan Tugas (Tugas) dari seluruh penjuru Indonesia dikumpulkan dan terlibat dalam perayaan HUT PDI Pejuangan hari ini.
Serta Kader-kader, pengurus PAC, Ranting, Fraksi, dan petugas partai di eksekutif dari seluruh wilayah di Indonesia turut hadir dalam perhelatan tersebut.
Wakil ketua DPRD provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Muhammad Samsun menyampaikan bahwa pada HUT PDI Pejuangan di Cibubur tahun ini, DPD PDI Pejuangan Kaltim mengirimkan kurang lebih 300 kader baik dari DPC, pengurus PAC, ranting, fraksi, hingga petugas partai di eksekutif.
“HUT PDI Perjuangan di Cibubur, Kaltim mengirimkan kurang lebih 300 kader baik pengurus PAC, Ranting, Fraksi, kemudian petugas partai yang di eksekutif berangkat semua,” ujarnya.
“Dari kaltim aja 300 orang nanti akan berkumpul jutaan warga PDI perjuangan dari seluruh Indonesia,” sambung Samsun.
Persembahan khusus, kata Bendahara DPD PDI Pejuangan Kaltim tersebut, Kaltim akan memberikan hadiah di 2024 dalam bentuk kemenangan pemilihan legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres).
“Persembahan khusus nanti di 2024 ya dalam bentuk kemenangan Pileg dan Pilpres itu persembahan terindah untuk ibu Megawati Soekarno Putri,” ujarnya.
Dirinya optimis pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang dengan kemenangan PDI Perjuangan, sebab menurutnya PDI Pejuangan sebagai Partai ‘Wong Cilik’ artinya menjadi magnet tersendiri dari rakyat untuk memilih PDI Pejuangan.
“Optimis dong, karena apalagi yang membuat kita tidak optimis, semua sudah dilakukan tinggal keputusan rakyat saja. Cara pendekatan dengan rakyat pastinya dengan bekerja, menangis dan tertawa bersama dengan rakyat,” pungkas Samsun. (Cyn)