Tingkatkan Kualitas SDM, Diskominfo Kukar Gelar Workshop Pembinaan Statistik Sektoral

Kutai Kartanegara, biwara.co – Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) kian nyata terlihat melalui program-program yang dicanangkan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Seperti halnya yang dilakukan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kukar.

Diskominfo Kukar menggelar workshop pembinaan statistik sektoral bagi sejumlah OPD dan Kecamatan yang berlangsung pada, Rabu (20/11/2024) di Hotel Harris Samarinda.

Pada kesempatan itu, Kabid Statistik Diskominfo Kukar Asdi menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM Aparatur Perangkat Daerah pengelola data statistik sektoral di daerah dan mendukung pelaksanaan Program Satu Data Indonesia.

Kabupaten Kukar pada tahun 2024 meraih 13 panji keberhasilan dari Provinsi Kalimantan Timur dan salah satunya adalah panji bidang statistik sektoral.

“Dengan prestasi yang pernah diperoleh, maka Diskominfo Kukar terus berupaya untuk dapat mempertahankan prestasi dan meningkatkan lebih baik lagi,” tuturnya.

Untuk itu workshop dan pendampingan terus dilaksanakan. Hingga 2024 Diskominfo Kukar telah melaksanakan workshop pendampingan pengajuan rekomendasi kegiatan statistik sektoral terhadap seluruh perangkat daerah.

Hingga saat ini telah dihasilkan 252 rekomendasi yang terdiri dari empat kompilasi produk administrasi (kompromin) dan 248 kegiatan survei dari Badan Pusat Statistik Kukar.

“Kami berharap BPS Kukar selaku pembina data, dapat membimbing dan mendampingi dalam pengajuan rekomendasi ke website romantik BPS dan dapat mengeluarkan rekomendasi kegiatan statistik bagi desa/kelurahan agar dapat melaksanakan kegiatan statistik sesuai target kinerja kita bersama pada tahun 2024,” pungkasnya. (adv/KominfoKukar)