Surat Rekomendasi Dari DPP PDI Perjuangan Diterima Budiono

image_pdfimage_print

Samarinda, biwara.co – Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Ananda Emira Moeis bersandang ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Balikpapan, untuk menyampaikan surat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan terkait penetapan calon pengantin wakil Wali Kota Balikpapan dari PDI Perjuangan.

“Saya datang hari ini, untuk menyampaikan surat dari DPP PDI Perjuangan, jadi ada surat yang harus kami sampaikan, dan sosialisasi kan ke DPC PDI Perjuangan kota Balikpapan, ini berhubungan dengan calon wakil Wali Kota Balikpapan terpilih periode 2021-2024 meninggal dunia pada tanggal 27 Januari 2021,” ucapnya, di kantor DPC PDI Perjuangan di Balikpapan, pada Rabu (26/1/2022).

Surat rekomendasi untuk posisi wawali Balikpapan kepada Budiono, tadi malam telah diserahkan langsung oleh anggota DPRD Kaltim Ananda Emira Moeis.

“Khususnya rekan-rekan DPC, PAC, dan juga khususnya rekan-rekan fraksi (PDI Perjuangan) untuk bisa mengamankan, menjalankan, dan memperjuangan Pak Budiono sebagai calon pengganti waki wali kota Balikpapan, sesuai dengan tata aturan proses prosedur yang harus dijalankan, sampai pada saat pemilihan di DPRD Kota Balikpapan,” ungkap Ananda.

Sehubungan dengan itu, siang tadi, DPC PDI Perjuangan kota Balikpapan melakukan konferensi pers, Suwanto sekretaris DPC PDI Perjuangan kota Balikpapan membenarkan hal tersebut.

“Penyampaian SK DPP no. 37-38 tentang pergantian wakil wali kota Balikpapan Alm. Tohari Aziz yang telah meninggal dunia, ke Budiono sebagai calon pengganti wakil Wali Kota Balikpapan periode 2021-2024 yang diajukan oleh PDI Perjuangan,” ujarnya dalam konferensi pers di Balikpapan, pada Kamis (27/1/2022).

Dia mengatakan, rincian keputusan DPP PDI Perjuangan disampaikan lewat sekretaris DPW PDI Perjuangan Ananda Emira Moeis.

“Rincian keputusan DPP PDI Perjuangan yang disampaikan oleh sekretaris DPD PDI Perjuangan ibu Ananda Emira Moeis pada pukul 21.00, Rabu tadi malam,” ungkap Suwanto.

Dirinya juga mengatakan, setelah SK dari DPP PDI Perjuangan turun, selanjutnya akan melakukan rapat internal dan akan melanjutkan tahapan-tahapan sesuai dengan aturan undang-undang yang berlaku untuk pergantian wakil Wali Kota.

“Hari ini kita baru mendapatkan surat, tentunya langkah-langkah politik akan kami tempuh dan mendekatkan diri dengan partai-partai politik, kebetulan disini juga ada ketua fraksi yang akan menghantarkan kami dalam berorganisasi dengan partai-partai politik koalisi dalam rangka mempertahankan, memperjuangkan calon wakil Wali Kota Balikpapan,” pungkas Suwanto.(*)

 

Penulis : Cyn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *