Kabar Gembira, Pelaku Usaha Bakal Terima Banpres Produktif dari Jokowi

image_pdfimage_print

BIWARA.CO – Presiden Joko Widodo atau Jokowi tekankan agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) tak lagi terkungkung dalam jerat ego saat menjalankan tugas sebagai abdi negara.

Pesan tersebut, tegas disampaikan Jokowi saat menyampaikan sambutan pada Launcing Core Value dan Employee Value Propotion ASN secara virtual pada Rabu 27 Juli 2021 lalu.

“Dunia saat ini menjadi serba hybrid dan serba kolaboratif.sehingga tidak ada lagi ego , baik ego sektoral , ego daerah dan ego ilmu,” pesan Jokowi.

Jokowi melanjutkan, kemajuan dunia industri saat ini juga harus diikuti dengan penyesuaian pola didik mahasiswa sesuai dengan kurikulum yang kekinian. Dengan begitu, lanjut Jokowi, tiap dosen yang mengajar di tiap perguruan tinggi diminta untuk fokus terhadap bakat dan kreasi tiap mahasiswa.

“Itulah esensi dari program kampus merdeka dan merdeka belajar.jangan memagari disiplin ilmu yang terlalu kaku,sebab korbannya bukan hanya para alumni yang gagap menyongsong masa depan tetapi juga perguruan tinggi yang gagal dan tidak mampu membangun relevansi dalam dunia yang sedang terdisrupsi,” ungkapnya.

Lanjut dibeberkan Jokowi, sebanyak 12,8 juta pelaku usaha kecil atau mikro yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia akan mendapat bantuan presiden (Banpres) produktif senilai Rp 15,3 triliun.

“Tiap orang nanti akan mendapat bantuan Rp 1,2 juta. Ini untuk mendorong ekonomi masyarakat yang terdampak langsung oleh pandemi Covid-19,” pungkasnya. (*)

Penulis: Abdul Rachman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *