Desa Salo Cella jadi Sorotan Rendi Solihin, Ini Kata Rendi.

image_pdfimage_print

Kartanegara, biwara.co – Jalan penghubung antara Desa Salo Cela dan dua (2) Desa lainnya di Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menjadi target blusukan Wakil Bupati Kutai Kartanegara pada Kamis, (28/10/2021) siang.

Bersama rombongan Pemerintah Kabupaten Kukar, diantaranya Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar yang di damping oleh Camat Muara Badak beserta perangkatnya dan Pemerintahan Desa Salo Cella. Rendi sapaan akrab Wakil Bupati Kukar langsung mendatangi lokasi perencanaan pembangunan jalan penghubung di Desa Salo Cella.

Rendi menyebut, akses jalan tersebut memang harus menjadi prioritas. Pasalnya, jalan penghubung itu menjadi akses utama warga khususnya petani yang kerap melalui jalan berlumpur dengan panjang 12 kilometer.

“Ini sudah kesekian kalinya kami kunjungi, hari ini kami kembali mengontrol dengan membawa dinas PU untuk betul betul di serap,” kata Rendi pada media.

“Ada warga 2.236 warga di Desa ini. Pada tahun 2016-2017 yang lalu, mereka sudah bisa menikmati air dan listrik, nah tapi memang menjadi persoalan besar dan mimpi dari waga kita di sana, mereka bisa memiliki akses jalan yang memadahi. Ada 12 kilo meter jalan di mana baru 1 kilometer yang layak yang sudah di semenisasi, yang lainnya masih banyak yang tidak layak,” tambahnya

Lanjut Rendi, anggaran yang dialokasikan untuk pengerjaan jalan penghubung itu sudah dianggarkan dan di ketuk di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBDP) di Perubahan tahun 2021 Kukar telah disiapkan sebesar 3 miliyar rupiah.

“Diperubahan ini, kami sudah jadikan agenda prioritas kita untuk pembangunannya dan kami ada alokasikan dana APBD Kukar dianggaran APBDP kurang lebih hampir 3 miliyar rupiah dan akhirnya di bantu juga bankeu kurang lebih 7,5 miliyar rupiah. Tapi itu hanya mampu mengcover sepanjang 3 kilo meter,” imbuhnya.

Selain itu Dinas PU Kukar membenarkan, pekerjaan jalan penghubung Desa Salo Cella akan mulai dikerjakan pada November 2021.

“Insya Allah pasti terkejar ini. Dengan anggaran yang ada, semaksimalnya akan kita upayakan,” ungkap Restu Irawan sebagai Kepala Bidang Bina Marga Dinas PU Kukar.

Kepala Desa Salo Cella, Salama, mengungkapkan apresiasi atas upaya Pemerintah Kukar yang terus turun ke Desa mereka untuk melakukan monitoring rencana kegiatan peningkatan jalan penghubung tersebut.

“Jalan ini sudah terbiarkan bertahun tahun. Hari ini, setelah Bapak Edi Damansyah dan Bapak Rendi Solihin berhasil memimpin Kukar. Desa kami sering masuk dalam daftar kunjungan mereka. Dan hari ini kabar baiknya, Desa kami akan segera di bantu untuk jalan ini,” ungkap Salama sapaan akrab Kades Salo Cella

Salama terus mengucapkan syukur dan terimakasihnya kepada Wakil Bupati beserta rombongan yang sudah berupaya untuk mengalokasikan prioritas anggaran ke desanya.

“Saya mewakili Pemerintah desa dan seluruh warga Desa Salo Cella mengucapkan terimakasih yang tidak terhingga kepada pak Edi Damansyah dan Pak Haji Rendi Solihin yang sudah berjuang untuk desa kami,” Pungkas Salama. (ney/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *