Tenggarong, biwara.co – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutai Kartanegara (Kukar) luncurkan dua aplikasi yakni Papan Indikator Sasaran Utama Keberhasilan Bidang Kesehatan (Pintu Sukses) dan aplikasi Sistem Informasi Kesehatan Daerah (Sikda) Generik versi 1.4.
Sekretaris Daerah Kukar, Sunggono meresmikan dua aplikasi yang diluncurkan dan akan diterapkan oleh Dinkes Kukar, bertempat di Hotel Elty Singgasana pada Jumat (26/11/2021).
Dia menyampaikan, terima kasih karena sudah banyak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang merespon dan mengimplementasikan program dedikasi Bupati-Wabup Kukar Edi Damansyah dan Rendi Solihin. Ini merupakan salah satu wujud untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan mudah melalui digitalisasi.
“Aplikasi Pintu Sukses dan Sikda Generik 1.4 yang disampaikan Kadis Kesehatan Kaltim bahwa sistem ini baru pertama kali di Kaltim dilaksanakan dan dilaunching,” kata Sunggono.
Lebih lanjut, jika sistem berjalan maka semua data informasi bidang kesehatan bisa diketahui secara real time. Hal ini tak terlepas dari kerjasama antara Dinkes dengan Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kukar.
“Bagaimana semua OPD melalui sistem integrasi yang luar biasa dalam bidang kesehatan,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Kadiskes Kukar dr Martina Yulianti mengatakan, Sikda Generik 1.4 merupakan sistem aplikasi untuk pelayanan dalam gedung yang digunakan oleh 32 puskesmas se-Kukar. Sehingga bisa dilihat secara real time dan sudah terintegrasi dengan aplikasi penting lainnya, salah satunya JKN Online.
Sedangkan Pintu Sukses dibuat Dinkes Kukar sebagai capaian-capaian indikator kinerja yang berguna untuk melihat indikator pembangunan kesehatan masyarakat.
“Serta melihat cakupan-cakupan program yang penting sebagai dasar pengambilan keputusan di bidang kesehatan,” katanya. (adv/nei)