HUT PGRI Ke-76 Di Kecamatan Samboja, Rendi Solihin Pimpin Upacara

Tenggarong, biwara.co — Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rendi Solihin pimpinan upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT ke-76 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) tingkat Kabupaten Kukar, di Kaltim Park Kuala Samboja, Kecamatan Samboja, Jumat (26/11/2021). Kegiatan bertemakan Bangkit Guruku, Maju Negeriku, Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh tersebut, diikuti para guru dari beberapa kecamatan se-Kukar.

Rendi Solihin saat membacakan sambutan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nadiem Anwar Makarim mengatakan, pandemi covid-19 sempat membuat kegiatan belajar mengajar mengalami perubahan. Para guru seluruh Indonesia sedih melihat para murid yang semakin hari semakin bosan, kesepian, dan kehilangan disiplin

“Hal tersebut membuat para guru termotivasi, dimana dirinya mengetahui hal tersebut saat menginap di beberapa tempat tinggal para guru saat dirinya melakukan kunjungan kerja, yang mana dirinya menemukan bahwa tidak ada kata putus asa yang terlontar dari mulut para pendidik tersebut,” kata Rendi saat membacakan sambutan Nadiem tersebut.

Berkenaan dengan itu membuat, Nadiem Anwar Makarim merasa termotivasi untuk memperjuangkan kemerdekaan belajar. Menurutnya pandemi covid-19 yang melanda Indonesia tidak memadamkan semangat para guru, justru mengobarkan semangat perubahan.

Sejak pertama kali dicetuskannya Merdeka Belajar sudah berubah, dari sebuah kegiatan menjadi gerakan. Dia mencontohkan bagaimana penyederhanaan kurikulum sebagai salah satu kebijakan merdeka belajar yang telah menciptakan ribuan inovasi pembelajaran. Hal tersebut menurutnya akan semakin kuat karena ujian yang dihadapi bersama selama ini.

“Dirinya tidak akan menyerah untuk memperjuangkan merdeka belajar, demi kehidupan dan masa depan guru se-Indonesia yang lebih baik lagi kedepannya,” pungkasnya. (adv/nei)