Cabor Barongsai Kukar Gelar Musyawarah Tingkat Kabupaten

image_pdfimage_print

Tenggarong, biwara.co – Cabang Olahraga Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) Kabupaten Kutai Kartanegara laksanakan Musyawarah Kabupaten di Ruang Rapat Kantor KONI Kukar Gedung Bela Diri Tenggarong seberang. Dalam Muskab yang dilaksanakan secara dengan protokol kesehatan yang ketat berjalan dengan lancar.

Muskab dilaksanakan pada hari Sabtu, (30/10) dihadiri oleh Ketua KONI Kukar, perwakilan dari Pengprov FOBI Kaltim, Bidang Organisasi KONI dan para peserta muskab. Muskab FOBI yang diselenggarakan secara sederhana tersebut terpilihlah Gerry Artobely sebagai calon Ketua FOBI Kukar periode 2021-2025 secara Aklamasi.

Pengurus FOBI Kukar berharap cabor Barongsai ini bisa berprestasi dan mengangkat nama daerah Kukar di tingkat nasional melalui cabang olahraga seni dan budaya ini. Hal ini diungkapkan Ketua FOBI Kukar Gerry Artobely saat diwawancara seusai digelarnya Musyawarah Kabupaten (Muskab) FOBI di Tenggarong Seberang.

Gerry mengatakan “kami berharap olahraga ini bisa kembali berprestasi. Sekarang ini kami masih mencari pemain barongsai, karena sebenarnya banyak yang berminat tapi karena dua tahun pandemi dan tidak ada kegiatan banyak atlet kami yang pulang kampung dan bekerja. Makanya kami memperbarui lagi kepengurusan dan mencari atlet lagi dalam rangka persiapan Porprov di Berau tahun depan”.

Kepengurusan FOBI Kukar ada 30 orang. Barongsai ini cabang olahraga baru dan merupakan olahraga hiburan dan untuk skala nasional juga sudah resmi dan diperluas, jadi harapan kami bisa lebih melekat di Kukar, sebutnya.

Ketua KONI Kukar Rahman mengatakan bahwa cabor Barongsai ini pada Porprov 2018 di Kutim telah berprestasi dengan mempersembahkan medali Perunggu. Sebagai cabor baru, Barongsai sudah membuktikan prestasinya bagi Kukar, harapannya pada pelaksanaan Porprov tahun 2022 di Berau cabor ini bisa memperbaiki prestasinya.

Rahman menambahkan, Dengan terbentuknya kepengurusan FOBI yang baru, diharapkan bisa mensosialisasikan Barongsai ke seluruh kecamatan se-Kukar agar bisa dikenal lebih luas lagi keberadaan cabor Barongsai ini, tutupnya. (adv/nei)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *